Minggu, 01 Desember 2013

Elegi Menggapai Pikiran Jernih

Dian Permatasari
10313244018
International Mathematics Education


Berpikir jernih adalah ketika pikiran kita bersih, bebas dari emosi negatif dan pikiran negatif, dan persepsi yang salah terhadap sebuah masalah. Dengan berpikir jernih maka kita dapat menemukan solusi atau memperbaiki masalah. Selain itu, masalah yang kita hadapi akan terasa lebih ringan dan akan terselesaikan dengan baik. Untuk dapat memahami segala sesuatu, juga membutuhkan pemikiran yang jernih. Dengan pikiran yang jernih maka seseorang akan mampu berpikir secara luas tanpa disertai dengan emosi. Tentunya dari pikiran yang jernih tersebut akan membuahkan hasil yang cemerlang pula. Begitu juga dengan filsafat. Apabila pikiran kita jernih maka kita akan mudah dalam memahaminya namun apabila pikiran kita tidak jernih maka kita tidak dapat memahami filsafat tersebut dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar